Sore hari, setelah menyelesaikan semua tugas di sekolah hari ini, seperti biasa saya merebahkan tubuhku di atas kasur yang sangat tipis ini sambil membuka social network yang paling mengguncang dunia (#lebay) modern ini, FACEBOOK. Sejenak mataku tertuju pada salah satu grup yang sudah cukup lama tidak saya "klik", grup KELUARGA SA'DAN. Wah, grup ini menurut saya paling seru dalam hal diskusi atau silang pendapat, apalagi kalau sudah menyentuh area yang paling sensitif, yaitu tentang ke-Bangsawan-an. Hmmmmm...
Saya mencoba membaca kembali postingan-postingan para anggota grup dan membaca komen-komen mereka. Yah, lumayan bisa merefresh pengetahuan saya yang sangat secuil ini tentang kampung halaman saya yang tercinta. Topik yang paling sering diangkat adalah tentang darah biru, bangsawan, puang, dan sejenisnya. Sangat seru membaca setiap komen yang diluncurkan oleh rekan-rekan sesama orang Sa'dan itu, dan ternyata saya juga pernah "nimbrung" posting komen di situ..hehe..
Sampai sekarang, saya masih bingung bercampur penasaran. "Warna" darah saya apa ya? Walaupun sebenarnya sudah cukup banyak info yang saya dapat, tetapi dasar otak saya agak lambat mencerna komen-komen mereka. Saya juga agak canggung untuk bertanya langsung ke orang tua.
Anyway, terlepas dari semua itu, bagi saya mau bangsawan atau bukan, saya tetap bangga menjadi orang Toraja. Kalau ditanya kenapa? Ya iyalah...secara budayanya itu, alamnya itu, pesonanya itu loh, kagak nahan...amazing luar biasa. Oh, iya. Satu lagi. Ngapain sih pusing-pising mikirin, "Saya keturunan ini atau itu?", toh, i'm still the image of God, whether "my blood is blue" or not.
Lagian, selama ini, sepertinya kalau saya terluka dan keluar darah, warnya MERAH..hahaha...
Hidup Toraja!!!
Hidup darah merah!!!
:p
Tidak ada komentar:
Posting Komentar